Tips Jitu Desain Dinding Rumah Batu Alam Agar Terlihat Menawan

Desain dinding rumah batu alam pada zaman modern ini sering diaplikasikan para pemilik rumah yang ingin memberikan kesan cantik dan alami pada tempat huniannya. Setelah merasa sedikit bosan dengan dinding rumahnya yang polosan, akhirnya batu-batuan alam lah yang dipilih untuk menghias dinding rumahnya agar mata sedap saat memandangnya. Kira-kira apa yang wajib pemilik rumah perhatikan saat mau membikin dinding dari batu alam? Jika anda penasaran, simak informasi tentang cara mendesain dinding rumah batu-batuan alam. 

Desain Ruang Rapat Dengan Batu Alam
Desain Ruang Rapat Dengan Batu Alam

Cara Mendesain Dinding Rumah Batu Alam

Contoh Dekorasi Ruang Tamu dengan Dinding Batu Alam
Contoh Dekorasi Ruang Tamu dengan Dinding Batu Alam 

Batu alam memang selalu berhasil membuat rumah tampak cantik dan apik, baik diterapkan pada dinding maupun lantai. Jika anda mau menggunakan batu alam untuk dinding rumah anda, hal pertama yang wajib anda pikirkan saat menggajal desain dinding rumah batu alam adalah tentukan ukuran batu. Ukuran batu bisa menentukan keindahan dinding saat memasangnya. Setelah anda tahu ukurannya, sesuaikan juga dengan pola pemasangan batu yang bisa anda sesuaikan dengan ukuran dan tentunya selera si pemilik rumah. 

Desain Rumah dengan Dinding Batu Alam
Desain Rumah dengan Dinding Batu Alam 

Desain Tembok Batu alam
Desain Tembok Luar Rumah Batu alam 

Kedua, agar desain dinding rumah batu alam terlihat menawan, maka pilihlah jenis batu yang sesuai. Setidaknya ada beberapa batu yang cocok dipasang pada dinding rumah dan anda wajib mengetahuinya jika anda ingin mengaplikasikan batu-batuan untuk mempercantik dinding rumah anda. Anda bisa memilih batu adhesit jika ingin tak begitu ribet saat harus merawat dinding agar tetap cantik. Batu ini tak mudah luntur karena cuaca dan warna juga tak gampang pudar. Atau, anda bisa memilih batu marmer, jika anda menginginkan kesan dingin dan elegan pada tempat hunian. 

Desain Batu Alam Untuk Tembok Dinding Eksterior Rumah
Desain Batu Alam Untuk Tembok Dinding Eksterior Rumah

Desain Dinding Batu Alam
Desain Dinding Batu Alam

Ketiga, perhatikan pemasangan batu alam saat anda mulai mengaplikasikan desain dinding rumah batu alam yang anda pilih. Saat memasang batu alam, tak hanya lem perekat yang berkualitas yang anda pertimbangkan, tetapi juga jenis dan ukuran batu alam yang anda gunakan. Alangkah baiknya, jika anda ingin batu merekat kuat pada dinding, sebelum anda memasangnya, anda bisa merendam batu alam agar nantinya lem perekat yang ditempelkan dapat bertahan dalam waktu yang lama. Semoga informasi tentang cara mendesain dinding rumah dengan batu alam di atas bermanfaat bagi para pembaca.

Tips Jitu Desain Dinding Rumah Batu Alam Agar Terlihat Menawan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Deka